Markas Kabupaten PMI Bangkalan

Jl. Pemuda Kaffa No. 05 Bangkalan kel. Pajegen, Kabupaten Bangkalan (Sebelah Barat RSUD Syamrabu Bangkalan)
Tlpn. (031) 3062297 Kode Pos 69112
E- mail : pmi.bangkalan@gmail.com.
LightBlog
LightBlog

Minggu, 02 September 2018

ORIENTASI KEPALANGMERAHAN PMR UNIT SMK NEGERI 1 Arosbaya


ORIENTASI KEPALANGMERAHAN PMR UNIT SMK NEGERI 1 Arosbaya

Untuk pertama kalinya di tahun ajaran 2018/2019, PMR Unit SMK Negeri 1 Arosbaya melaksanakan Orientasi kepalangmerahan yang dilaksanakan pada hari Jum’at s.d Minggu tanggal 24 s.d 26 Agustus 2018 kemaren yang terlaksana di Lapangan Buluh Kec. Klampis kabupaten Bangkalan.


Kegiatan ini diikuti oleh peserta sejumlah 23 orang dan Sebagai pembinaan terhadap sukarelawan Muda tingkat PMR di Kabupaten Bangkalan dalam membina SDM dalam bidang kepalangmerahan, juga bertujuan untuk membentuk karakter Relawan Muda dalam Bidang Kepalangmerahan sesuai dengan tema kegiatan ini 

"MEMBENTUK KARAKTER SUKARELAWAN MUDA PENJUANG KEMERDEKAAN" 

Dalam sambutannya Bapak Sukri., S.Pd sebagai perwakilan dari Markas Kabupaten PMI Bangkalan, Menyampaikan 
"tolong kepada seluruh elemen yang terlibat dalam kegiatan ini, baik panitia maupun peserta Dan tidak Luput juga Fasilitator PMR untuk bisa dan bersama sama mematuhi serta mentaati peraturan dan standarisasi yang telah disepakati bersama"
dengan adanya kegiatan ini, Pengurus Kabupaten dan Kepala Markas Kabupaten berharap agar Orientasi kepalangmerahan ini menjadi kegiatan yang bisa membina dan membentuk karakter calon -calon Relawan Muda PMI di masa mendatang 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Adbox